konsensus PNPK buku ajar Pedoman SPM

Rabu, 19 April 2017

NEUROPATI

NEUROPATI
Definisi :
Proses patologi yang mengenai susunan saraf perifer, berupa proses demielinisasi atau
degenerasi aksonal atau kedua-duanya. Sususan saraf perifer mencakup saraf otak, saraf spinal
dengan akar saraf serta cabang-cabangnya, saraf tepi dan bagian-bagian tepi dari susunan
saraf otonom.
Etiologi :
1. Metabolik
* Neuropati diabetic :
- Polineuropati : komplikasi diabetes melitus yang paling sering terjadi
Gejala & tanda : - gangguan motorik tungkai lebih sering terkena daripada
tangan
- gangguan sensorik kaos kaki dan sarung tangan berupa
gangguan rasa nyeri & suhu, vibrasi serta posisi.
- Otonom neuropati :
Gejala & tanda : keringat berkurang, hipotensi ortostatik, nokturnaldiare,
inkontinensi alvi, konstipasi, inkontinensi Et retensio urin,
gastroparesis dan impotensi.
- Mononeuropati :
Gejala & tanda : terutama mengenai nervi kranialis (terutama nervi untuk
pergerakan bola mata) dan saraf tepi besar dengan gejala
nyeri.
* Polineuropati uremikum :
Terjadi pada pasien uremia kronis (gagal ginjal kronis)
Gejala & tanda : - gangguan sensorimotor simetris pada tungkai & tangan
- rasa gatal, geli Et rasa merayap pada tungkai dan paha
memberat pada malam hari, membaik bila kaki digerakkan
(restless leg syndrome).
2. Nutrisional
* Polineuropati defisiensi :
1. Piridoksin : pada penggunaan Izoniazid (INH)
Gejala & tanda : neuropati sensorimotor dan neuropati optika
2. Asam folat : sering pada penggunaan fenitoin > a intake asam folat yang kurang
3. Niasin : pada pasien defisiensi multiple
* Polineuropati alkoholik : Neuropati karena defisiensi multivitamin dan thiamin
Gejala & tanda : gangguan sensorimotor simetris terutama tungkai tahap lanjut
mengenai tangan.
3. Toksik:
* Arsenik : keracunan arsen secara kronik (akumulasi kronik)
Gejala & tanda : - gangguan sensoris berupa nyeri & gangguan motorik yang
berkembang lambat
- gangguan GIT mendahului ganggauan neuropati oleh karena intake
arsen.
* Merkuri : .
Gejala & tanda : menyerupai keracunan arsen
4. Drug induced
* Obat antineoplasma : (Cisplastin, carboplastin, vincristin)
Gejala & tanda : - Banyak sebagai gangguan sensorik polineuropati setelah beberapa
minggu terapi seperti parestesia
- Kloramfenikol & metronodazole : gangguan sensoris ringan/ akral parestesia,
kadang optik neuropati.
5. Keganasan / paraneoplastic polyneuropathy
Gejala & tanda : - Banyak dalam bentuk distal simetrikal sensorimotor polineuropati
akibat ”remote effect” keganasan seperti: mieloma multipel, limfoma
- Gejala motorik seperti ataksia, atrofi tingkat lanjut kelumpuhan.
6. Trauma : neuropati jebakan.
KRITERIA DIAGNOSIS
* Klinis : - gangguan sensorik : parestesia, nyeri, terbakar, penurunan rasa raba,
vibrasi dan posisi.
- gangguan motorik : kelemahan otot-otot
- reflek tendon menurun
- fasikulasi
* Laboratorium :
- Gula darah puasa, fungsi ginjal, kadar vitamin B1, B6, B12 darah, kadar
logam berat, fungi hormon tiroid
- Lumbal pungsi : sesuai indikasi
* Gold Standard :
- ENMG : degenerasi aksonal & demielinisasi
- Biopsi saraf
DIAGNOSIS BANDING :
- miopati
- motor neuron disease
- multipel sklerosis
TATALAKSANA
- Terapi kausa
- Simptomatis : analgetik, antiepileptik
- Neurotropik vitamin : B1, B6, B12, asam folat
- Fisioterapi
PENYULIT
- Penyakit dasar : progresifitas & komplikasinya
- Perawatan & fisioterapi yang kurang cermat menimbulkai atrofi, dekubitus, infeksi saluran
kencing dan kontraktur.
KONSULTASI
- Penyakit dalam (sesuai penyakit dasar)
- Bedah saraf / bedah lainnya (sesuai kausa)
- Fisioterapi
JENIS PELAYANAN
- Rawat jalan
- Rawat inap : sesuai penyakit dasar
TENAGA
- Perawat, dokter umum & dokter spesialis saraf
LAMA PERAWATAN
- antara 2 minggu s/d 1 bulan bila dirawat
- kadang-kadang penyembuhan tidak sempurna
SINDROM TEROWONGAN KARPAL
Definisi :
Jebakan n. medianus di dalam terowongan karpal
Etiologi :
- Penyempitan ruangan di dalam terowongan
- Peningkatan sensibilitas saraf terhadap tekanan
- Gangguan endokrin
- Gerakan berulang-ulang pada pergelangan tangan
- Idiopatik
KRITERIA DIAGNOSIS
* Klinis :
- Parestesia dan nyeri pada pergelangan, tangan & bagian volar 3 jari sering kali hanya pada
ujung jari, terutama pada malam hari
- Tanda Tinnel +
- Tes Phallen +
* Laboratorium :
- Hematologi rutin, gula darah puasa, fungsi ginjal, tiroid.
* Radiologi :
- Rongent pergelangan tangan (osteofit, deposit kalsium)
* Golden Standard :
- ENMG
DIAGNOSIS BANDING
- Radikulopati servikal
- Rematik non artrikuler
TATALAKSANA
* Medikamentosa : - antiinflamasi, analgetik
* Tindakan : - release n. medianus
- splint
* Terapi kausa
PENYULIT
- Penyakit dasar
- Komplikasi atrofi otot thenar penekanan jangka panjang
KONSULTASI
- Penyakit dalam : penyakit sistemik yang mendasari
- Fisioterapi
- Ortopedi : release n. medianus
JENIS PELAYANAN
- Rawat jalan
TENAGA
- Perawat, dokter umum, dokter spesialis saraf
LAMA PERAWATAN
- 1 bulan


sumber :

0 komentar:

Posting Komentar