konsensus PNPK buku ajar Pedoman SPM

Senin, 03 April 2017

DEFERASIROKS

DEFERASIROKS

Indikasi
Pasien dengan gangguan kelebihan besi kronis akibat transfusi darah (hemosi¬derosis
akibat transfusi) pada pasien dengan talasemia beta, penyakit sel bulan sabit dan bentuk
gangguan anemia jarang lainnya.
Kontra Indikasi
Hipersensitivitas terhadap deferasiroks atau terhadap senyawa tambahan lainnya dalam
komposisi obat.
Peringatan dan Perhatian
Pengurangan dosis diperlukan pada beberapa kasus peningkatan serum kreatinin nonprogresif.
Hentikan penggunaan bila serum kreatinin menunjukkan adanya peningkatan
yang progresif melampaui kadar normal yang diizinkan dan jika terjadi peningkatan serum
transaminase yang progresif dan menetap yang tidak diketahui penyebabnya. Belum diuji
keamanannya pada pasien kelainan fungsi ginjal dan hati. Segera dihentikan jika terjadi
ruam kulit berat dan reaksi hipersensitivitas berat. Tidak boleh digunakan pada kehamilan
kecuali sangat dibutuhkan. Tidak direkomendasikan pada ibu menyusui. Produk ini
mengandung laktosa. Tidak boleh digunakan bersamaan dengan agen kelasi besi lainnya.
Dosis
Dosis awal harian: 20 mg/kgBB.
Efek Samping
Mual, muntah, diare, nyeri abdomen, ruam pada kulit, peningkatan yang non-progresif
serum kreatinin, peningkatan transaminase, distensi abdomen, konstipasi, dispepsia,
proteinuria, sakit kepala.
Interaksi Obat
Tidak boleh dikonsumsi bersama dengan antasida yang mengandung aluminium.
Sediaan
Tab dispersibel 125 mg, 250 mg, 500 mg.



sumber :

0 komentar:

Posting Komentar