konsensus PNPK buku ajar Pedoman SPM

Senin, 24 Juli 2017

Alopurinol

Indikasi
Pencegahan hiperurikemia

Kontra Indikasi
Gout akut (bila terjadi serangan gout akut saat menggunakan alopurinol,
lanjutkan profilaksis dan obati serangan secara terpisah).


Peringatan dan Perhatian
Pastikan asupan cairan minimal 2 liter sehari; kerusakan fungsi ginjal dan
hati (Lampiran 4 dan 5); Hentikan pengobatan bila terjadi ruam, ulangi
pengobatan bila ruam ringan tetapi segera hentikan pengobatan bila
kembali terjadi ruam.


Dosis
Profilaksis Hiperurikemia :
< 6 tahun : 150 mg/hari dalam 3 dosis terbagi; 6-10 tahun : 300 mg/hari
dalam 2-3 dosis terbagi; < 15 tahun : 10 – 20 mg/KgBB/hari (maksimum 400
mg/ hari).

Efek samping
Ruam, reaksi hipersensitivitas jarang terjadi seperti : eksfoliasi, demam,
limfadenopati, artralgia, eosinofilia, Sindroma Stevens-Johnson, nekrolisis
epidermal toksik, vaskulitis, hepatitis, nefritis interstisial. Sangat jarang
terjadi : epilepsi, gangguan gastrointestinal, malaise, sakit kepala, vertigo,
drowsiness, gangguan penglihatan dan pengecapan, hipertensi, alopesia,
hepatotoksisitas, parestesia, neuropati, ginekomasti, gangguan darah
(termasuk leukopeni, trombositopeni, anemia hemolitik dan anemia
aplastik).

Sediaan
Tablet : 100 mg, 300 mg



0 komentar:

Posting Komentar